Welcome to my blog :)

rss

Friday, March 28, 2008

CARA HEMAT BERINTERNET

Internet sudah jadi kebutuhan, Namun ada triknya biar enggak kemahalan

1. Kalau pakai internet di rumah pilih jam tidak sibuk ( di atas jam sembilan), karena pulsa teleponnya lebih murah.

2. Kalau berinternet dalam waktu lama, lebih baik ke warnet

3. Jika di warnet, pilih yang aksesnya lebih cepat. Biasanya harga sewa perjamnya lebih mahal. Tapi karena aksesnya cepat, waktu yang kita gunakan pun jadi lebih efektif.

4. Untuk cari data, gunakan software pembantu seperti Copernic (www.copernic.com), copernic bisa dibeli disini atau test pake gratis. Sebab Copernic akan mengakses banyak search engine.untuk mencari keyword/ kata kunci yang kita inginkan/cari dan mengolahnya.

5. Untuk browsing: Siapkan URL/ alamat yang akan dikunjungi, dan hal apa saja yang ingin dilakukan. Lebih bagus jika kita buat menjadi text file, yang nantinya tinggal copy dan paste saja ke kotak orl browser kita. Cara ini juga dapat membatasi kita tidak iseng browsing/mencoba ke banyak website lain.

6. Salah satu yang bikin pulsa bengkak ialah loading Image/gambar, yang sering tidak kita butuhkan. Makanya kalau enggak panting, enggak usah men­download.

7. Browsing dulu, simpan, baca belakangan (offline). Untuk itu kita sebaiknya mem-browse semua link yang kita butuhkan dan menyimpannya (dengan cara Save As) ke hard disk atau disket. Ini bisa kita lakukan dengan cara membuka link tersebut di new window (Klik kanan link-nya, dan pilih open in new window).

Ada software bantu yang bisa mersingkatkan cara ini, yaitu Netcaptor www.netcaptor.com ataupun Broadpage, sehingga kita bisa membuka New Window hanya di clalam Tab2 Netcaptorl Broadpage.

8. Manfaatkan cache sebaik mungkin agar browsing Iebih cepat. Pada saat

browsing, browser kita akan men-cache atau menyimpan data sementara dari isi

halaman yang dikunjungi, dalam memori dan hard disk. Hingga jika balik ke halaman yang sama pada satu session yang sama, browser akan meng-up/oad halaman yang sudah ada di hardisk, tidak mengambil lagi dari internet. Tingkatkan memori cache untuk Internet Explorer:

- Pilih Toolslinternet Options dan klik tab General. ;

- Pilih pada bagian Temporary Internet Files, kliklah tombol Settings Automatically;

-Pada "Amount of disk space to use geserlah sehingga mencapai nilai 32MB lalu klik OK.


9. Sebaiknya pergunakan POP (POP adalah suatu protocol yang digunakan untuk mengambil email di email server). Biasanya alamat email namauser@namaisp.net.id dengan menggunakan password yang sama dengan password dial up/password koneksi ke Internet. E-mail software-nya bisa menggunakan Outlook, atau Eudora atau The Bat. Dengan menggunakan POP email maka kita bisa mendownload banyak email, dan kemudian membacanya secara offline. Kita bisa mempersiapkan e-mail baru atau e-mai balasannya, kemudian mengirimkannya secara bersamaan/sekaligus. Sebagai gambaran, jika koneksi kita cukup bagus dapat mengirim dan menerima puluhan e-mail dalam hitungan detik.

10. Gunakan software download seperti Getright atau Godzila. Karena dapat melanjutkan proses download terputus.

No comments: